Biasanya Nyinyir, Kini Media Vietnam Ramai-ramai Puji Timnas Indonesia Terbaik di ASEAN

Starting XI Timnas Indonesia lawan Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (10/9/2024). (c) Bola.net/Abdul Aziz

HALO303Timnas Indonesia meraih hasil positif pada dua laga awal Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Skuad Garuda dapat banyak pujian atas hasil itu, termasuk dari media asal Vietnam.

Berada di Grup C, Indonesia harus tandang ke markas Arab Saudi pada laga pertama. Pada duel di Stadion King Abdullah itu, Skuad Garuda membuat kejutan dengan hasil imbang 1-1.

Di atas kertas, Indonesia diprediksi bakal kesulitan. Bahkan kalah. Namun, dengan Maarten Paes di bawah mistar, Indonesia tampil solid dan mampu mencuri satu poin dari kandang tim racikan Roberto Mancini itu.

Hasil positif berlanjut saat Indonesia berjumpa Australia pada matchday kedua di Stadion Gelora Bung Karno. Skuad Garuda bermain imbang 0-0 lawan unggulan di Grup C. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.


Indonesia Tampil Impresif

Bek Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, berebut bola dengan penyerang Australia Awer Mabil di SUGBK, Selasa (10/9/2024). (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Media asal Vietnam, TheThao247, memberikan pujian atas performa Indonesia pada dua laga awal Grup C. Menurut mereka, Rizky Ridho dan kolega sukses membuat 'kegaduhan' dengan dua poin dari laga lawan Arab Saudi dan Australia.

Pada laga melawan Australia, Indonesia dinilai bertahan dengan sangat rapat dengan Maarten paes yang terus memblok peluang Australia. Indonesia juga dinilai punya serangan balik yang cukup bagus.

"Skor 0-0 bertahan hingga peluit akhir dibunyikan. Indonesia terus tampil impresif dengan menempati peringkat keempat di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, berada satu tingkat di atas Australia (1 poin)," tulis TheThao247.


Timnas Indonesia yang Terbaik di ASEAN


Starting XI Timnas Indonesia saat menjamu Australia di SUGBK, Selasa (10/9/2024). (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi


Media Vietnam lainnya, Soha, menilai apa yang ditampilkan Indonesia mengejutkan. Bukan hanya dari sisi hasil, akan tetapi cara bermain. Pasa duel lawan Australia, Indonesia dipuji karena berani bermain menyerang pada awal laga.

"Yang jelas, Indonesia semakin tangguh dan pantas dianggap sebagai tim terkuat di Asia Tenggara saat ini," tulis Soha.

"Penampilan mereka jauh lebih meyakinkan dibandingkan Timnas Vietnam dan pelatih Kim Sang-sik beserta timnya punya alasan untuk sama-sama khawatir dan angkat topi kepada tim asuhan Shin Tae-yong," tegas Soha.


Hasil dan Klasemen Grup C

Klasemen sementara Grup C putaran ketiga Kualifiikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. (c) AFC


5 September 2024

  • Jepang 7-0 China
  • Australia 0-1 Bahrain
  • Arab Saudi 1-1 Timnas Indonesia

10 September 2024

  • China 1-2 Arab Saudi
  • Timnas Indonesia 0-0 Australia
  • Bahrain 0-5 Jepang

10 Oktober 2024

  • 16:10 WIB: Australia vs China
  • 23:00 WIB: Bahrain vs Timnas Indonesia

11 Oktober 2024

  • 01.00 WIB: Arab Saudi vs Jepang

15 Oktober 2024

  • 17:35 WIB: Jepang vs Australia
  • 19:00 WIB: China vs Timnas Indonesia

16 Oktober 2024

  • 01.00 WIB: Arab Saudi vs Bahrain

14 November 2024

  • Australia vs Arab Saudi
  • Bahrain vs China
  • Timnas Indonesia vs Jepang

19 November 2024

  • Bahrain vs Australia
  • China vs Jepang
  • Timnas Indonesia vs Arab Saudi

20 Maret 2025

  • Jepang vs Bahrain
  • Australia vs Timnas Indonesia
  • Arab Saudi vs China

25 Maret 2025

  • Jepang vs Arab Saudi
  • China vs Australia
  • Timnas Indonesia vs Bahrain

5 Juni 2025

  • Australia vs Jepang
  • Bahrain vs Arab Saudi
  • Timnas Indonesia vs China

10 Juni 2025

  • Jepang vs Timnas Indonesia
  • Arab Saudi vs Australia
  • China vs Bahrain



 

Biasanya Nyinyir, Kini Media Vietnam Ramai-ramai Puji Timnas Indonesia Terbaik di ASEAN Biasanya Nyinyir, Kini Media Vietnam Ramai-ramai Puji Timnas Indonesia Terbaik di ASEAN Reviewed by HALLO303ID on September 11, 2024 Rating: 5

Post AD

Ads