Jose Mourinho Dapat Kartu Merah saat Melawan Manchester United

Pelatih Fenerbahce Jose Mourinho. (c) AP Photo/Francisco Seco


HALO303 Jose Mourinho kembali menjadi sorotan. Pelatih Fenerbahce itu mendapat kartu merah saat menghadapi mantan klubnya Manchester United.

Fenerbahce menjamu Manchester United di Ulker Stadyumu dalam duel matchday 3 Liga Europa 2024/2025, Jumat (25/10/2024) dini hari ini. Pertandingan ini berakhir imbang 1-1.

Manchester United mencetak gol lebih dahulu lewat aksi Christian Eriksen di menit ke-19. Tuan rumah kemudian bisa menyamakan kedudukan melalui gol Youssef En-Nesyri di menit ke-49.

Hasil imbang ini membuat Fenerbahce menempati peringkat ke-14 klasemen Liga Europa dengan lima angka. Adapun Manchester United berada di posisi 21 dengan tiga poin.


Mourinho Dapat Kartu Merah

Duel Allan Saint-Maximin dan Lisandro Martinez di laga Fenerbahce vs Manchester United (c) AP Photo/Francisco Seco

Jose Mourinho mendapat kartu merah pada menit ke-58. Ia dianggap terlalu keras memprotes keputusan wasit Clement Turpin yang tidak memberikan penalti kepada timnya.

Dalam insiden tersebut, bek Fenerbahce Bright Osayi-Samuel dijatuhkan Manuel Ugarte di dalam kotak terlarang. Namun, Turpin menolak memberi hadiah penalti kepada Fenerbahce.

Mourinho kemudian melakukan protes keras kepada wasit keempat Jeremy Stinat. Turpin datang untuk meredakan situasi dengan memberikan Mourinho kartu merah langsung.

Mourinho terlihat berada di tribun penonton usai mendapat kartu merah. Alhasil, ia masih bisa memberikan instruksi kepada staf pelatihnya.


Komentar Mourinho

Duel antarpemain di laga Fenerbahce vs Manchester United, Liga Europa 2024/2025 (c) AP Photo/Francisco Seco

Usai pertandingan, Mourinho diminta untuk memberikan komentar atas kartu merah yang diterimanya. Namun, ia tidak mau membahasnya.

"Saya tidak ingin membicarakannya. wasit mengatakan sesuatu yang luar biasa kepada saya," kata Mourinho kepada TNT Sports.

"Pada saat yang sama, ia mengatakan bahwa ia dapat melihat aksi di kotak penalti dan perilaku saya di pinggir lapangan. Saya mengucapkan selamat kepadanya karena ia benar-benar luar biasa.

"Selama pertandingan, dengan kecepatan 100 mil per jam, ia mengawasi situasi penalti dan mengawasi perilaku saya di bangku cadangan. Itulah mengapa ia adalah salah satu wasit terbaik di dunia!"

Sumber: BBC



 

Jose Mourinho Dapat Kartu Merah saat Melawan Manchester United Jose Mourinho Dapat Kartu Merah saat Melawan Manchester United Reviewed by HALLO303ID on Oktober 25, 2024 Rating: 5

Post AD

Ads